Monthly Archives: April 2016


Buletin Teknis Nomor 22 tentang Akuntansi Utang berbasis Akrual

Buletin Teknis Nomor 22 tentang Akuntansi Utang berbasis Akrual dapat diunduh disini. PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang Undang – Undang di bidang keuangan negara mewajibkan entitas pemerintah untuk menyajikan laporan keuangan sebagai bentuk pertanggungjawaban pelaksanaan anggaran dan penggunaan sumber daya dalam periode tertentu. Laporan keuangan terutama digunakan untuk membandingkan realisasi pendapatan, belanja, transfer, dan pembiayaan dengan anggaran yang telah ditetapkan, menilai kondisi keuangan, mengevaluasi efektivitas dan efisiensi suatu entitas pelaporan, serta […]


Buletin Teknis Nomor 21 tentang Akuntansi Transfer Berbasis Akrual

Buletin Teknis Nomor 21 tentang Akuntansi Transfer Berbasis Akrual dapat diunduh disini.   PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang Peraturan Pemerintah Nomor 71 tahun 2010 tentang Standar Akuntansi Pemerintahan Lampiran I memuat standar akuntansi berbasis akrual yang diterapkan paling lambat tahun 2015. Basis akrual adalah pengakuan pendapatan-laporan operasional (pendapatan-LO), beban, aset, kewajiban dan ekuitas. Basis akrual berarti bahwa pendapatan diakui pada saat hak untuk memperoleh pendapatan telah terpenuhi walaupun kas belum diterima […]


Buletin Teknis Nomor 20 tentang Akuntansi Kerugian Negara/Daerah

Buletin Teknis Nomor 20 tentang Akuntansi Kerugian Negara/Daerah dapat diunduh disini.   PENDAHULUAN 1.1. Latar belakang Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 24 Tahun 2005 tentang Standar Akuntansi Pemerintahan (SAP) telah digunakan untuk menyusun laporan keuangan pemerintah baik pusat maupun daerah. SAP telah meningkatkan akuntabilitas dan transparansi pelaksanaan anggaran pemerintahan. Pada tahun 2010 SAP berbasis akrual ditetapkan dengan PP Nomor 71 Tahun 2010 menggantikan PP Nomor 24 Tahun 2005. Implementasi standar tersebut […]


Pengangkatan Bapak Firmansyah N. Nazaroedin sebagai Anggota Consultative Advisory Group IPSASB

Jakarta, 18 April 2016 – The International Public Sector Accounting Standards Board (IPSASB) pada awal tahun 2016 ini mendirikan lembaga baru yaitu Consultative Advisory Group (CAG). Tujuan dibentuknya CAG ini adalah sebagai suatu forum dimana anggota IPSASB dapat berkonsultasi kepada anggota Consultative Advisory Group (CAG) yang merupakan perwakilan dari organisasi sektor publik maupun sektor swasta atau individu yang terlibat dalam persiapan, audit atau evaluasi laporan keuangan sektor publik untuk mendapatkan […]


PASAL – PASAL KUHP

   MEMAHAMI TINDAK PIDANA Dr Jan Hoesada   PENDAHULUAN Makalah dipicu peristiwa rekaman kasus Freeport 2015, dan semua pertemuan di masa depan sebaiknya kita asumsikan direkam oleh kawan bicara, apalagi lawan bicara. Rekaman diakui sebagai bukti hukum. Pada saat anda berada di cafe atau di mana saja, asumsikan kamera sedang mengincar anda. Alat bukti menurut UU 24/2003 tentang Mahkamah Konstitusi (MK) pasal 36 ayat 1 adalah surat atau tulisan,keterangan saksi, […]


KATAKAN DENGAN BUNGA

Randublatung, sang playboy kita sedang jatuh hati pada seorang gadis sederhana, dan mengirim seikat bunga segar setiap hari melalui jasa pengiriman TIKI dengan berbagai surat pernyataan kasih. Pada kiriman ke 50, ia mendapat balasan melalui TIKI pula, berupa sebuah kartu undangan pernikahan gadis tersebut dengan pengantar bunga.